Simak Juga:
⏩
Berapa Persen Peluang Kamu Diterima Beasiswa?
⏩
Cara Menulis Motivation Letter Beasiswa yang Efektif
⏩ Jadwal Pendaftaran Beasiswa 2024 - 2025 (S1, S2, S3)
International Development Research Centre (IDRC) Kanada membuka kesempatan beasiswa riset doktoral bagi mahasiswa negara berkembang yang ingin menyelesaikan penelitian S3-nya. Beasiswa mencakup pembiayaan riset lapangan antara 3 sampai 12 bulan. Bagi mahasiswa Indonesia yang sedang mengambil studi S3 di Kanada dan berniat melakukan penelitian lapangan dalam menyelesaikan disertasi, beasiswa IDRC bisa dicoba.
Beasiswa riset doktoral ini tepatnya ditawarkan melalui skema IDRC Doctoral Research Awards (IDRA) yang pendaftarannya dibuka dua kali setahun. Pendaftaran untuk deadline 2 Oktober 2013 sudah ditutup dan akan tersedia kembali untuk pengajuan periode pertama 2014 hingga 2 April 2014.
Beasiswa mendukung kegiatan penelitian yang berkaitan dengan bidang pertanian dan lingkungan, kebijakan kesehatan global, sains dan inovasi, serta sosial dan kebijakan ekonomi. Penghargaan untuk pembiayaan penelitian hingga CA $ 20.000 per tahun yang mencakup biaya perjalanan pulang dari Kanada ke Tanah Air, biaya perumahan, makanan, asuransi, biaya perjalanan saat penelitian, dan biaya lain yang terkait dengan penelitian lapangan.
Beasiswa riset doktoral ini tepatnya ditawarkan melalui skema IDRC Doctoral Research Awards (IDRA) yang pendaftarannya dibuka dua kali setahun. Pendaftaran untuk deadline 2 Oktober 2013 sudah ditutup dan akan tersedia kembali untuk pengajuan periode pertama 2014 hingga 2 April 2014.
Beasiswa mendukung kegiatan penelitian yang berkaitan dengan bidang pertanian dan lingkungan, kebijakan kesehatan global, sains dan inovasi, serta sosial dan kebijakan ekonomi. Penghargaan untuk pembiayaan penelitian hingga CA $ 20.000 per tahun yang mencakup biaya perjalanan pulang dari Kanada ke Tanah Air, biaya perumahan, makanan, asuransi, biaya perjalanan saat penelitian, dan biaya lain yang terkait dengan penelitian lapangan.
Penelitian yang diusulkan harus diambil di tanah air atau negara berkembang yang dipilih. Kemudian diajukan ke pihak IDRC. Penerima penghargaan akan diberitahu melalui email sekitar September 2014.
Persyaratan:
1. Pelamar merupakan warganegara dari negara berkembang/wargenagara Kanada
2. Terdaftar di salah satu universitas Kanada pada jenjang doktor (telah menjalani sejumlah perkuliahan)
3. Proposal penelitian yang diusulkan harus disetujui oleh pembimbing
4. Penelitian lapangan yang diusulkan berlangsung di Tanah Air atau negara berkembang yang dipilih dan dilakukan untuk disertasi doktor
5. Harus memberikan bukti adanya hubungan afiliasi dengan institusi atau organisasi di mana penelitian akan berlangsung
6. Telah menyelesaikan perkuliahan dan lulus ujian komprehensif sebelum memulai penghargaan
Dokumen yang diminta:
1. Proposal riset
2. Letter of Affiliation
3. Letter of Approval dari supervisor riset
4. Salinan transkrip
5. Bukti kewarganegaraan (KTP, passport, atau akte kelahiran)
6. Formulir aplikasi yang diisi online
7. Dua surat rekomendasi diisi online
Pendaftaran:
Permohonan IDRC Awards disampaikan secara online dengan mengisi formulir aplikasi yang disediakan. Cek di sini (periode 2013 sudah berakhir). Selain mengisi formulir, Anda juga diminta untuk melampirkan dokumen yang tertera di atas. Aplikasi diajukan dengan menggunakan bahasa Inggris atau Prancis.
Keterangan lebih lanjut bisa dilihat di sini atau jika ingin bertanya sampaikan saja melalui email: awards@idrc.ca